Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

9 Aplikasi Penyimpanan Online Cloud Gratis Android

 9 Aplikasi penyimpanan online cloud gratis android


Aplikasi penyimpanan cloud - Penggunaan file data yang semakin meningkat melalui perangkat android memang menjadi perhatian serius. Apalagi saat ini kualitas file dari banyak format data juga terus meningkat. Tentu saja ini mempengaruhi ukuran file. Biasanya sebagian pengguna android mulai mempertimbangkan untuk memilih perangkat dengan kapasitas penyimpanan yang lebih besar. Tidak sedikit juga yang mencoba menambahkan penyimpanan tambahan seperti SD Card. Namun, para pengguna android sebenarnya bisa mencoba layanan penyimpanan secara online dengan mudah. Hal ini dilakukan melalui aplikasi penyimpanan cloud di android. Saat ini ada banyak pilihan aplikasi penyimpanan yang bisa dicoba.


Rekomendasi aplikasi penyimpanan cloud terbaik


Masing-masing aplikasi penyimpanan cloud memiliki fitur dan layanan yang berbeda. Apalagi kapasitas penyimpanan gratis yang tersedia juga dianggap cukup terbatas. Ini juga yang membuat pengguna android harus mendapatkan pilihan sesuai dengan kebutuhan. Cobalah pertimbangkan akses penyimpanan yang diberikan. Biasanya interface dari aplikasi yang sangat minimalis akan membantu user untuk menyimpan data dan banyak file lain dengan sangat mudah. Pertimbangkan juga spesifikasi dan koneksi internet yang tersambung pada perangkat. Berikut ini ada 9 aplikasi penyimpanan cloud yang populer seperti:


1. Google One



Ini merupakan aplikasi penyimpanan cloud yang sudah digunakan banyak orang di seluruh dunia. Aplikasi ini terintegrasi secara langsung pada perangkat android. Fungsi utama dari aplikasi ini tentu saja memudahkan backup dari pengaturan perangkat android. Selain itu, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk memudahkan pengaturan pada Google Drive, Gmail dan layanan google lainnya. Mode penyimpanan tersedia secara gratis terbatas. Bila ingin mendapatkan layanan penuh dari kapasitas penyimpanan yang lebih besar tentu saja melalui metode berbayar. Layanan penuh dari Google One bisa dinikmati mulai dari $10 per bulan. Jangan khawatir karena seluruh file dan data terimpan dengan aman dan terlindungi.


Download aplikasi


https://play.google.com/store/apps/details?id=com.google.android.apps.subscriptions.red


2. My Cloud



Ini adalah aplikasi penyimpanan berbasis komputasi awan yang dikembangkan oleh Western Digital. Aplikasi My Cloud memudahkan penyimpanan file hingga 2GB. Aplikasi ini juga sangat mudah untuk digunakan. Hal yang paling penting adalah aplikasi ini memiliki banyak fitur untuk mengelola berbagai file dengan format berbeda. Keamanan dari aplikasi ini juga sangat terjamin dan menerapkan sistem enkripsi. Aplikasi ini juga memberikan layanan berbayar dengan kapasitas yang lebih besar. Interface pada aplikasi My Cloud juga sangat sederhana. Ini memudahkan user untuk mengupload data dengan kapasitas besar sekaligus. Pastikan koneksi internet stabil pada saat melakukan upload.


Download aplikasi


https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wdc.wd2go


3. DropBox



Aplikasi lain untuk menyimpan file atau data secara online adalah DropBox. Aplikasi ini juga sangat populer dengan jumlah pengguna yang terus bertambah setiap hari. Dropbox memberikan kemudahan untuk menyimlan file dengan akses yang sangat baik juga. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur untuk mengelola file. Misalnya saja user bisa membuka file word hingga pdf dengan mudah. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki interface yang sederhana dan membuat pengguna baru semakin nyaman untuk upload file. Layanna gratis dari aplikasi ini hanya mencakup 2GB. Bagi user yang ingin menggunakan layanan berbayar bisa menikmati kapasitas penyimpanan yang lebih besar hingga 1TB dengan biaya $10 per bulan.


Download aplikasi


https://play.google.com/store/apps/details?id=com.dropbox.android


4. Mega



Ini juga bisa menjadi pilihan bagi banyak user android untuk menyimlan file dengan mudah dan cepat secara online. Aplikasi Mega menawarkan kapasitas penyimpanan gratis hingga 10 GB. Berbagai fitur juga tersedia dari aplikasi ini. Bahkan, aplikasi ini kompatibel untuk berbagai pilihan format file seperti .zip, .rar dan lainnya. Proses penyimpanan juga bisa dilakukan secara otomatis pada perangkat android. Namun, user juga harus menggunakan jaringan internet yang sangat stabil. Interface aplikasi tidak terlalu rumit. Aplikasi Mega memberikan penawaran dari layanan berbayar dengan kapasitas penyimpanan yang lebih besar dari aplikasi lainnya.


Download aplikasi


https://play.google.com/store/apps/details?id=mega.privacy.android.app


5. Mediafire



Aplikasi ini adalah pengembangan dari penyimpanan online Mediafire. Ini juga yang membuat aplikasi Mediafire sangat populer bagi banyak orang. Aplikasi ini bisa menjadi alternatif untuk menyimpan file dan data dengan mudah. Kapasitas penyimpanan gratis bahkan mencapai 10GB. Selain itu, aplikasi ini juga memberikan kemudahan bagi user yang ingin menyimlan dalam kapasitas lebih besar lewat layanan berbayar. Bahkan, kapasitas penyimpanan berbayar itu mencapai 2TB. Tidak perlu khawatir karena aplikasi ini menerapkan perlindungan file secara maksimal. Selain itu, aplikasi ini juga kompatibel untuk banyak perangkat android.


Download aplikasi


https://play.google.com/store/apps/details?id=com.mediafire.android


6. OneDrive



Ini juga termasuk aplikasi yang memberikan kemudahan dalam menyimpan data secara online. Aplikasi OneDrive dikembangkan langsung oleh Microsoft. Pada awalnya aplikasi ini hanya ditujukan pada pengguna Windows Phone. Namun, saat ini para pengguna android juga bisa menikmati layanan cloud computing dari OneDrive. Mode penyimpanan yang tersedia dari aplikasi ini dianggap sangat mudah. Apalagi tersedia layanan gratis dengan kapasitas penyimpanan hingga 2GB. Fitur yang tersedia dari aplikasi ini adalah sinkronisasi beberapa format file seperti word, excel, ppt hingga pdf. Interface aplikasi ini juga dianggap sederhana bagi pengguna baru.


Download aplikasi


https://play.google.com/store/apps/details?id=com.microsoft.skydrive


7. Amazon Drive



Aplikasi penyimpanan ini merupakan pengembangan Amazon. Pada awalnya layanan penyimpanan awan ini hanya ditujukan bagi member Amazon Prime. Namun, saat ini para pengguna android juga bisa menggunakan aplikasi ini dengan mudah. User yang ingin mencoba layanan gratis bisa menikmati kapasitas penyimpanan hingga 5GB. Aplikasi ini juga menawarkan layanan berbayar mulai dari $60 per tahun. Keuntungan yang diraih adalah kapasitas penyimpanan tanpa batas. Tentu saja ini memberikan keuntungan besar bagi user android. Aplikasi ini kompatibel untuk banyak perangkat android.


Download aplikasi


https://play.google.com/store/apps/details?id=com.amazon.drive


8. Deego



Banyak user android yang selalu mengandalkan aplikasi ini. Layanan penyimpanan dari aplikasi Deego menawarkan kapasitas hingga 100GB. Bahkan, layanan penyimpanan ini tersedia secara gratis. Hal yang paling penting adalah kualitas server dari layanan ini dianggap sangat baik. Ini memudahkan user untuk menyimpan berbagai file besar sekaligus dengan mudah. Aplikasi ini tersedia secara gratis dan menerapkan interface yang dianggap sangat sederhana. Pastikan perangkat android pada aplikasi ini terkoneksi dengan internet yang sangat stabil.


Download aplikasi


https://play.google.com/store/apps/details?id=com.degoo.android


9. Box



Pilihan aplikasi android untuk layanan komputasi awan lainnya termasuk Box. Ini merupakan aplikasi yang membantu user untuk menyimpan data dan file dengan mudah. Aplikasi Box tersedia secara gratis dan menawarkan layanan penyimpanan gratis terbatas. Kapasitas penyimpanan gratis mencapai 10GB. Namun, user juga mendapatkan penawaran layanan berbayar dengan kapasitas hingga 100GB. Biaya yang harus dikeluarkan layanan berbayar itu sekitar $15 per bulan. Jangan khawatir karena aplikasi ini menerapkan sistem keamanan yang sangat baik. Bahkan, sistem enkripsi juga digunakan agar privasi data yang terjaga maksimal.


Download aplikasi


https://play.google.com/store/apps/details?id=com.box.android


itulah aplikasi penyimpanan online gratis dan berbayar yang bisa digunakan di perangkat android kalian, selain di android aplikasi penyimpanan cloud online itu juga dapat digunakan di perangkat iOS seperti iPhone atau ipadOS juga.

Post a Comment for "9 Aplikasi Penyimpanan Online Cloud Gratis Android"