Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Daftar Smartphone Terbaik Tahun 2016, Siapa Rajanya?

smartphone terbaik 2016
Daftar smartphone terbaik tahun 2016. Tahun 2016 telah berlalu dan sekarang memasuki tahun baru 2017. Namun sebelum membahas siapa yang akan menjadi smartphone terbaik tahun 2017. Kita bahas dahulu smartphone mana yang menjadi yang terbaik di sepanjang tahun 2016.

Setiap tahun berganti AnTuTu selalu rutin memberikan informasi daftar smartphone terbaik yang telah mereka uji. Ditahun 2016 AnTuTu juga telah merilis daftar ponsel terbaik. Sudah tahu siapa sajakah yang memimpin.

Ada yang unik ditahun 2016 ini. Karena salah satu raksasa Asia dari Korea Selatan yakni Samsung absen dari daftar smartphone terbaik versi AnTuTu.

Lantas siapa yang menjadi raja sekaligus smartphone terbaik dan tercepat versi AnTuTu. Setelah raksasa dari Asia absen dari daftar tersebut, kini tinggal menyisakan smartphone yang tidak asing dari benua Amerika.

Sudah dapat ditebak produk dari Apple yaitu iPhone 7 dan iPhone 7 plus yang berjaya menduduki puncak smartphone terbaik tahun 2016.

Dalam daftar smartphone terbaik di tahun 2016 diambil dari berbagai platform dengan sistem operasi yang ada. Dan yang paling populer yaitu iOS dan Android. Karena keduanya menguasai dalam penggunaan dismartphone didunia.

Baca juga Xiaomi Masuk Daftar 50 Perusahaan Paling Inovatif Di Dunia Tahun 2016

Rincian daftar smartphone terbaik  mulai dari iPhone 7 plus yang memuncaki dengan jumlah skor 181 ribu poin. Kemudian diikuti oleh saudaranya iPhone 7 dengan jumlah skor 172 ribu poin. Ditempat ke 3 ada produk asal negeri tirai bambu OnePlus 3T yang mendapatkan angka 163 ribu poin.

Dengan posisi yang ditempati oleh OnePlus 3T tersebut menjadikan smartphone Android terbaik versi AnTuTu disandang Oleh OnePlu 3T. Tidak hanya menjadi raja Android, versi lama dari produk tersebut yaitu OnePlus 3 masuk dalam urutan 10 besar smartphone terbaik.

Dari data tersebut membuat produk dari Tiongkok tidak bisa dipandang sebelah mata. Karena produk rilisan dari OnePlus termasuk dalam kategori smartphone terbaik dan bisa dijadikan pilihan untuk dimiliki.

Selain itu ada produk lainnya yang ada dibawah OnePlus 3 meliputi LeEco Le Pro 3 yang meraih skor 159 poin, Motorola Moto Z dengan raihan 148 ribu poin. Produk andalan OnePlul lainnya OnePlus 3 diposisi ke 4.

Xiaomi juga ikut dalam jajaran smartphone terbaik. Produk Flagship Mi5S meraih tempat ke 5 dengan skor yang diraih sebesar 145 ribu poin. Dalam hasil yang diperoleh AnTuTu produk dari Samsung absen dari raihan skor tertinggi.

Untuk produk yang khusus berbasis iOS daftar urutan skor terbaik dikuasai oleh iPad Pro dengan skor yang cukup tinggi yakni 194 ribu poin mengalahkan iPhone 7 Plus yang berada dibawahnya serta ada iPhone 7 yang menempati posisi berikutnya.

Dalam produk yang dirilis oleh AnTuTu telah lebih dari 2000 kali pengetesan sehingga hasil yang dicapai cukup kredible. Untuk lebih detail jelasnya bisa lihat pada tabel berikut.

smartphone terbaik 2016
smartphone android terbaik 2016
ios terbaik 2016

Itulah daftar smartphone terbaik tahun 2016. Dan Apple masih menjadi rajanya. Untuk yang memiliki salah satu dari perangkat diatas boleh berbangga karena smartphone dalam genggamanmu termasuk dalam yang tercepat.

sumber